MENGENAL LEBIH DEKAT ASTRONOMI



   Astronomi berasal dari kata Astron yang berarti bintang dan Nomos yang berarti budaya atau ilmu. Jadi, Astronomi merupakan cabang fisika yang mempelajari tentang perbintangan dan benda-benda yang ada di luar angkasa. Astronomi sudah ada sejak jaman dulu untuk menentukan datangnya sebuah musim seperti di negara China dan Yunani. Ada beberapa cabang dalam ilmu ini, antara lain :

1. Fisika Bintang
2. Tata Surya
3. Mekanika Benda Langit
4. Fisika Galaksi
5. Astrofisika 
6. Kosmologi

   Selain menjadi ilmu pengetahuan, astronomi juga banyak dijadikan hobi bagi orang-orang di seluruh dunia. Kita dapat menikmati indahnya langit malam di tanah lapang atau juga dapat melihat benda-benda langit di luar angkasa sana menggunakan mata atau teropong bintang. Kita pasti tahu siapa itu Albert Einstein, dan mungkin juga pernah mendengar tentang Stephen Hawking. Mereka adalah sebagian tokoh yang berjasa dalam dunia Astronomi dengan mengemukakan teori baru hasil pemikirannya, seperti Relativitas contohnya. Tertarik dengan dunia Astronomi ? Terus ikuti Blog saya Para Explorer

Komentar

  1. saya suka bintang tapi sayang ilmu astronomi sangat sulit untuk dipahami. karena objeknya tidak langsung dilihat oleh mata dan hanya diteliti lewat gejala-gejala alam.
    bener gk sih pernyataanku ini?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul, tapi bukan berarti sulit untuk dipelajari ya Explorer. Dengan perkembangan IPTEK saat ini, kita dapat mempelajarinya tanpa perlu melakukan pengamatan. Bonus, jika kita banyak membaca tentang artikel berbau Astronomi, secara tidak langsung itu akan menambah ilmu kita tentang Astronomi, jadi siapapun bisa mempelajari ilmu ini.
      Terima kasih ^^

      Hapus

Posting Komentar

Postingan Populer